Minggu, 29 April 2012

apakah search engine akan menggeser peran pustakawan?


Di era globalisasi sekarang ini, Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) berkembang sangat pesat dan berpengaruh besar bagi kehidupan umat manusia. Kemajuan teknologi tidak hanya dipakai oleh kalangan tertentu, tetapi meluas menjangkau hampir semua kalangan, bahkan sebagian besar pengguna dapat mengoperasikan dan mengerti dasar-dasar pemakaian alat TIK dengan mudahnya. Sebut saja pemakaian komputer hingga pemakaian teknologi komunikasi seperti handphone dan internet.
Menurut saya keberadaan search engine tidak akan menggeser kedudukan pustakawan. Melainkan search engine membantu pustakawan dalam mengerjakan tugasnya di perpustakaan.
Search engines (mesin pencari) merupakan program komputer yang berfungsi untuk mencari informasi di Internet melalui kata kunci. Banyak sekali search engines terdapat di Internet dan memiliki kelebihan masing-masing.
Dengan adanya search engine kita bisa membuat katalog online atau OPAC. Dengan adanya OPAC kita mudah mencari buku yang terdapat di dalam perpustakaan tersebut. Mudah dalam membuat katalog, dalam membuat katalog kita tinggal menambahkan entri ke katalog. Selain itu pustakawan mudah mempromosikan dan menyebar luaskan informasi kepada sasaran pengguna tentang keberadaan dari fasilitas online yang sudah dilanggan, yaitu dengan mengirimkan surat pemberitahuan ke unit-unit kerja di lingkungan lembaga, memasang spanduk, baliho, menyebarkan brosur atau selebaran, kalau perlu dengan SMS yang berisi informasi lengkap tentang perpustakaan tersebut.
Selain itu, pendataan keluar masuk buku lebih mudah. Dengan adanya teknologi pustakawan tidak perlu susah-susah mencari informasi ke toko- toko langganan, melainkan tinggal di tempat saja, kemudian mencari informasi terbaru tentang perpustakaan menggunakan search engine. Justru search engine memudahkan dan memanjakan pustakawan dalam mencari informasi.
Menurut saya yang namanya perpustakaan pasti membutuhkan pustakawan. Karena operator yang menjalankan mesin-mesin, yang memperbaharui informasi- informasi tentang perpustakaan tersebut, pastinya pustakawan juga. Search engine itu hanya sebagai media yang memudahkan pengguna dan membantu pustakawan mengerjakan tugasnya. Intinya pustakawan tidak akan tergeser, karena search engine perpustakaan berasal dari pustakawan tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar